72 Sangadi Terpilih Resmi Dilantik

Matapena.net, BOLMUT – Bertempat di Auditorium Kantor Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Desa Boroko, Kecamatan Kaidipang, Rabu (1/12/2021), Bupati Hi Depri Pontoh, melantik 72 sangadi terpilih hasil pelaksanaan pemilihan sangadi (Pilsang) serentak 20 Oktober 2021 lalu.

Kegiatan yang digelar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (Protkes) secara ketat ini, turut dihadiri, Wakil bupati (Wabup) Hi Amin Lasena, Ketua TP PKK Bolmut bersama wakilnya, jajaran Forkopimda, para asisten, staf ahli, Pimpinan OPD, camat, dan sangadi.

Bacaan Lainnya

Mengawali sambutannya, Bupati Depri Pontoh mengapresiasi para panitia Pilsang yang sudah melaksanakan tugasnya dengan baik, hingga pelaksanaan Pilsang serentak di Bolmut berlangsung aman, lancar, dan sukses.

“Tak lupa apresiasi yang tinggi dan ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada seluruh masyarakat yang sudah turut andil menyukseskan pelaksanaan pesta demokrasi pemilihan sangadi di 72 desa,” ucap Pontoh.

Dalam setiap pesta demokrasi kata Bupati, beda pilihan itu adalah hal yang biasa. Namun, persaudaraan dan tali silaturahmi harus tetap dijaga dengan baik.

“Oleh karena itu, marilah kita menatap hari esok yang lebih cerah. Jangan ada lagi kubu-kubuan. Yang retak sebagai konsekwensi dari perhelatan demokrasi harus kembali disatukan lagi,” imbau Bupati.

Dikesempatan itu, orang nomor satu di Bolmut ini juga mengimbau seluruh sangadi yang baru dilantik, agar dapat melaksanakan tugas pemerintahan kemsayarakatan dengan sebaik-baiknya. Sangadi kata bupati, mempunyai peran penting sebagai unsur pemerintah yang merupakan perpanjangan tangan pemerintah daerah yang lebih dekat dengan masyarakat.

“Oleh karenanya, sangadi dituntut untuk bekerja sesuai dengan asas-asas penyelenggaraan pemerintahan desa sebagaiman diatur dalam pasal 24 undang undang nomor 6 tahun 2014 tentang desa, antara lain keterbukaan, efektif, efisien, kearifan lokal dan partisipatif,” imbaunya lagi.

Lebih lanjut, Bupati mengajak seluruh masyarakat agar dapat mendukung 72 sangadi yang baru dikukuhkan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pemimpin di desa. “Kepada seluruh masyarakat, mari bahu membahu membangun desa  masing-masing. Gali potensi yang ada di desa untuk dikembangkan guna meningkatkan pembangunann desa, dan perekonomian masyarakat.”

“Atas nama pemerintah daerah saya ucapkan selamat bertugas kepada seluruh sangadi yang baru dilantik,” ucap Pontoh diakhir sambutannya. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *