Jusnan Mokoginta Resmi Gantikan Limi Mokodompit Sebagai Penjabat Bupati Bolmong

Matapena.news, Bolmong – Dilantik Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey, dr Jusnan Mokoginta Hari ini Rabu 22 Mei 2023 resmi menggantikan Limi Mokodompit Sebagai Penjabat Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong).

Pengambilan sumpah janji yang digelar di Kantor Gubernur, di Manado ini turut dihadiri, Wakil gubernur (Wagub) Steven Kandow, Sekprov Steve Kepel, Forkopimda Sulut, dan jajaran Pemerintah Kabupaten Bolmong, serta para bupati dan walikota se-Sulut.

Bacaan Lainnya

“Apresiasi yang tinggi serta ucapan terima kasih saya sampaikan kepada Penjabat Bupati Bolmong sebelumnya, Pak Limi Mokodompit atas dedikasinya dan tanggungjawab luar biasa selama menjabat PJ Bupati Bolmong selama dua tahun,”.

“Serta ucapan selamat menjalankan tugas kepada saudara dr Jusnan Mokoginta sebagai Penjabat Bupati Bolmong. Saya berharap, PJ Bupati yang baru, bisa meneruskan pembangunan pemerintahan kemasyarakatan, serta pelayanan publik yang sebelumnya dijalankan oleh Pak Limi,” kata Gubernur Olly Dondokambey dalam sambutannya.

Mengakhiri sambutannya, Gubernur Olly Dondokambey mengingatkan kepada PJ Bupati Bolmong dr Jusnan Mokoginta, agar dapat segera beradaptasi serta menjaga kondusifitas wilayah Bolmong jelang pelaksanaan Pilkada yang akan dihelat November mendatang.

“Segera laksanakan tugas sesuai amanat undang-undang. Dan saya berharap kepada PJ Bupati agar dapat bersinergi dengan pemerintah provinsi terutama jajaran pemerintah daerah dan masyarakat, agar tugas-tugas pemerintahan kemasyarakatan dapat berjalan baik. Selain itu, kondusifitas daerah harus tetap dijaga,”  imbau Dondokambey.

Sekadar diketahui, PJ Bupati Bolmong dr Jusnan Mokoginta sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut). (Advetorial)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *