Matapena.Net – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), kembali berkolaborasi dengan TNI pada kegiatan pembangunan jalan disejumlah Desa.
Hal itu sebagimana yang disampaikan kepala Dinas PUPR Rudini Masuara kepada media ini, Jumat (25/03/2022).
“Iya, kemarin (Kamis, 24/03/2022, red) sudah dilakukan penandatanganan kerjasama antara Dinas PUPR dengan Kodim 1303 Bolmong, terkait kegiatan TNI Manunggal Membagun Desa (TMMD),” ungkap Rudini yang ditemui media ini di ruang kerjanya.
Menurut Masuara, kegiatan TMMD ini merupakan sinergitas kemanunggalan TNI, masyarakat dan Pemerintah Daerah (Pemda) Bolmut, dengan tujuan memberikan yang terbaik kepada masyarakat melalui kegiatan fisik seperti pembangunan jalan desa.
“Pada TMMD tahun 2022 ini, kita akan membangun jalan Desa Bohabak 1, Bohabak III, dan Desa Binjeta dengan panjang jalan sekitar 2,5 kilometer,” ujarnya.
Masuara pun menuturkan, Anggaran yang dikucurkan Pemda Bolmut pada kegiatan TMMD di Kecamatan Bolangitang Timur, lanjut Masuara tahun 2022 yakni sebesar Rp 1.5 Miliar yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2022.
“saya berharap dengan dibangunnya infrastruktur jalan di tiga desa ini, dapat menciptakan peluang dalam pertumbuhan ekonomi masyarakat dan menjadi salah satu bukti. Walau dalam kondisi pendemi Covid-19, Pemda tetap memperhatikan hal-hal yang dapat meningkatkan perekonomian masyarakat,” pungkasnya.
(Zhandy)