Pemda Siap Berikan Putusan Tegas Atas Kisruh ASN di RSUD Bolmut

Matapena.net – Lagi, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) kembali menuai sorotan publik. Kali ini akibat adanya kisruh antar ASN yang ada di RSUD.

Diketahui pada Senin (22/08/2022), beredar video kericuhan di halaman RSUD Bolmut yang terjadi pada saat apel pagi.

Bacaan Lainnya

Dalam video yang berdurasi 1,59 menit itu terlihat sosok Direktur RSUD yang tengah memimpin Apel Pagi dan seorang ASN yang mengamuk sambil menangis.

Menanggapi videi tersebut, Pemerintah Daerah melalui Sekertaris Daerah Jusnan Mokoginta mengatakan pihaknya akan mengambil langkah tegas, agar kejadian yang memalukan ini tidak terjadi lagi.

“Saya selaku orang yang bertanggung jawab kepada seluruh ASN yang ada di Bolmut, akan mengambil langkah tegas terkait persoalan ASN yang ada di RSUD. Karena ini sangat memilukan dan memalukan,” ungkap Mokoginta pada media ini Kamis (25/08/2022).

Saat ini, lanjut Mokoginta, Pihaknya melalui BKPP tengah melakukan pemeriksaan kepada sejumlah ASN yang menjadi penyebab kekacauan di lingkungan RSUD Bolmut.

“Saat ini Kita sedang melakukan BAP kepada Sejumlah ASN dilingkungan RSUD dan kemungkinan, besok akan ada tinjauan kelokasi oleh tim APIP, ” pungkasnya.

(Zhandy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *