Bupati dan Wabup Bolsel Safari Ramadhan ke Kecamatan Pinolosian Timur

 

Matapena.news, Bolsel – Memasuki pekan ke dua di bulan puasa, jajaran Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menggelar safari ramadhan 1445 Hijriyah. Ajang silaturahmi bersama masyarakat ini dipimpin langsung Bupati Iskandar Kamaru dan wakilnya Deddy Abdul Hamid.

Bacaan Lainnya

Rombongan safari ramadhan Pemkab Bolsel dipusatkan di Desa Dumagin B, Kecamatan Pinolosian Timur, Rabu 20 Maret 2024. Kegiatan diawali dengan acara berbuka puasa bersama dan sholat Magrib berjamaah.

Usai sholat berjamaah, Bupati Iskandar dan Wabup Deddy bersama GM PT. JRBM menyerahkan bantuan Beasiswa dari PT. JRBM kepada para siswa jenjang SD hingga perguruan tinggi serta bantuan dana untuk anak-anak TPQ Desa Dumagin B.

Atas bantuan tersebut, orang nomor satu Bolsel ini memberikan apreasiasi yang setinggi-tingginya kepada pihak JRBM dan berharap ke depan bisa terus berkeberlanjutan.

“Kepada PT. JRBM juga kami mengimbau jika ada perekrutan, mohon ditambah kuota untuk Bolsel mengingat daerah jajakan JRBM di Bolsel justru lebih banyak. Perlu diketahui anak-anak daerah Bolsel juga tidak kalah hebat dengan daerah lain,” ungkapnya.

Setelah melaksanakan sholat isya dan tarwih berjamaah Bupati mengajak seluruh masyarakat Kecamatan Pinolosian Timur khususnya di Desa Dumagin B, agar lebih meningkatkan ibadah dan merawat silaturahmi di bulan puasa. Terlebih belum lama ini baru selesai perhelatan pemilihan presiden dan juga legislativ.

“Mungkin sebelumnya ada perbedaan pilihan pada pilpres dan pileg. Lupakan itu semua, karena beda pilihan itu adalah hal biasa. Mari kita bersama-sama menjalankan ibadah di bulan penuh berkah ini dengan tetap menjaga kerukunan dan kebersamaan kita semua,” tutup Kamaru sembari mengingatkan seluruh masyarakat agar segera membayar zakat fitrah sesuai ketuntuan yang sudah disampaikan Kemenag Bolsel. (Advetorial)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *