Resmi Dilantik, Disdikbud Apresiasi Iskandar-Deddy Sebagai Bupati Dan Wabup Bolsel

Matepena.news, Bolsel – Resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Iskandar Kamaru-Deddy Abdul Hamid banjir dukungan dari berbagai pihak, diantaranya jajaran kabinet Pemkab Bolsel.

Apresiasi juga disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bolsel, Rante Hattani untuk pasangan bupati dan Wabup terpilih yang resmi dilantik Presiden Prabowo Subianto, periode 2025-2030.

Bacaan Lainnya

“Selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Bolsel yang hari ini resmi dilantik langsung oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara,” ucap Kepala Disdikbud Rante Hattani, pada Kamis, 20 Februari 2025.

Diperiode kedua pasangan petahana ini, Rante berharap dapat membawa kemajuan untuk daerah terkhusus dibidang pendidikan, kesehatan dan pegentasan kemiskinan. “Banyak program yang digagas pak bupati dan pak Wabup diperiode yang kedua ini. Kami selaku jajaran OPD khususnya di dinas pendidikan dan kebudayaan berharap, semua program bisa terlaksana dengan baik, tentunya dengan kolaborasi dan kerja tim yang baik dibawah kepemimpinan Bupati dan Wabup,” ungkap Hattani.

Srikandi Bolsel ini menegaskan, Disdikbud Bolsel berkomitmen terus mendukung program-program pemerintah daerah yang dipimpin Bupati Iskandar Kamaru dan Wabup Deddy Abdul Hamid. Khususnya, program peningkatan kualitas pendidikan dan pelestarian budaya lokal.

Sekadar informasi, pelantikan kepala daerah kali ini berlangsung istimewa karena digelar serentak secara nasional.

Sebanyak 961 kepala daerah dilantik di Istana Negara, meliputi 33 gubernur dan wakil gubernur, 363 bupati dan 362 wakil bupati, serta 85 wali kota dan 85 wakil wali kota se-Indonesia.
Upacara diawali dengan kirab kebangsaan dari Monumen Nasional (Monas) menuju Istana. Pelantikan dimulai Pukul 10.00 WIB, setelah Presiden Prabowo Subianto tiba di Istana Merdeka.  Prosesi diawali dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya, selanjutnya pembacaan Keppres dan Kep-Mendagri.

Kemudian dilakukan pengambilan sumpah jabatan, penyerahan Surat Keputusan (SK) dan penyematan tanda pangkat jabatan oleh Presiden Prabowo Subianto. (***)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *