Atlet Catur Bolsel Sabet Medali Emas Diajang Open Chess Tournament 2023 ODSK

Matapena.news, Bolsel – Satu lagi prestasi gemilang yang berhasil ditorehkan putra daerah di tingkat Provinsi. Jadi peserta pada ajang Open Chess Tournament 2023 ODSK, atlet catur Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), berhasil bawa pulang Medali emas.

Atlet catur kategori SMP atas nama Rizky Tayeb sukses mengharumkan nama daerah. Prestasi gemilang ini merupakan catatan sejarah dalam cabang olahraga Catur di Bolsel.

Bacaan Lainnya

Selain Rizky Tayeb, sejumlah atlet lainnya juga mampu unjuk ‘Gigi’ pada ajang bergengsi ini. Terbukti, atlet bimbingan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), Givar P Mudatsir juga tak kalah hebat. Mengikuti catur kategori SD, Givar berhasil bertengger pada posisi 40 dari 85 peserta. Terlebih iven ini perdana diikuti oleh atlet berusia 8 tahun ini.

“Tentu ini adalah satu hal yang patut kita banggakan. Ini adalah catatan sejarah di Percasi Bolsel. Rizky Tayeb yang berhasil meraih medali emas, mampu bersaing dengan 149 peserta lainnya. Prestasi Rizky ini turut diapresiasi Percasi Sulut,” kata Sekretaris umum Percasi Bolsel, Steven.

Sementara itu, turnamen catur yang memperebutkan trofi ODSK CUP ini telah resmi ditutup pada Sabtu (18/2/2023) di Graha Gubernuran Bumi Beringin Kota Manado. Turnamen yang dilaksanakan sejak Jumat kemarin menuai pujian dari Ketua Pengda Percasi Sulut karena tahun ini merupakan iven Catur dengan peserta terbanyak se-Sulut. Tercatat sebanyak 795 peserta turut andil dalam ajang ini.

Sekadar diketahui, Percasi Bolsel mengirim 6 orang peserta yang turun berlaga dalam 3 kategori yaitu Kategori Umum, SMA dan SMP ditambah 1 delegasi atlet Disdikbud pada Kategori SD. (feb)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *